Mendesak Tapi Santuy Vol. #IndonesiaMemanggil

Panggung Solidaritas 'Mendesak tapi Santuy Vol. #IndonesiaMemanggil' hadir sebagai upaya koalisi masyarakat sipil untuk menyuarakan keresahan atas kegentingan politik akhir-akhir ini dan menuntut perubahan sesegera mungkin.

Panggung Solidaritas 'Mendesak tapi Santuy Vol. #IndonesiaMemanggil ' akan diramaikan oleh sejumlah musisi dan artis seperti: 

  1. Humanimal

  2. Westjamnation

  3. Bangkutaman

  4. Deu Galih

  5. Ananda Badudu

  6. Oom Leo Berkaraoke

  7. Tashoora

  8. Tuan Tigabelas

  9. Adrian Adietomo

  10. Sisir Tanah

  11. Jason Ranti

Konser ini merupakan kelanjutan dari 'Mendesak tapi Santuy Vol.1' pada 9 Oktober 2019 dan 'Tangsel Memanggil, Mendesak tapi Santuy' pada 16 Oktober 2019 dan 'Mendesak Tapi Santuy Vol.Digital'.

Registrasi kehadiranmu melalui halaman ini. Setelah registrasi dengan mengisi data pribadimu, kamu akan menerima email konfirmasi (cek juga di folder spam kalau tidak masuk ke inbox ya). Untuk alasan keamanan, kamu harus menunjukan email konfirmasi ini ketika registrasi di acara nanti. 

Bersama musisi dan pekerja seni yang selama ini lantang menyuarakan pemenuhan hak asasi manusia, lewat konser 'Mendesak tapi Santuy Vol. #IndonesiaMemanggil', kami ingin: 

  1. Mendesak Presiden RI menerbitkan Perppu KPK

  2. Mendesak pemerintah dan DPR RI untuk memenuhi 7 Desakan rakyat

  3. Mendesak agar aparat berhenti melakukan tindakan represif terhadap massa aksi

  4. Mengajak partisipasi masyarakat untuk melakukan aksi protes #ReformasiDikorupsi

  5. Mendorong masyarakat untuk ikut turut aktif dalam gerakan rakyat, serta ikut menyuarakan isu-isu lintas sektor


    *7 Desakan Rakyat:

  1. Menolak semua bentuk komersialisasi, legislasi yang menyengsarakan rakyat seperti RKUHP, RUU Pertambangan Minerba, RUU Pertanahan, RUU Permasyarakatan, RUU Ketenagakerjaan; RUU Keamanan & Ketahanan Siber; mendesak pembatalan UU KPK, UU SDA & UU PSDN;  mendesak disahkannya RUU PKS dan RUU Perlindungan Pekerja Rumah Tangga.

  2. Batalkan pimpinan KPK bermasalah pilihan DPR;

  3. Tolak TNI & Polri menempati jabatan sipil;

  4. Stop militerisme di Papua dan daerah lain, bebaskan tahanan politik Papua segera!

  5. Hentikan kriminalisasi aktivis;

  6. Hentikan pembakaran hutan di Kalimantan & Sumatera yang dilakukan oleh korporasi, dan pidanakan korporasi pembakar hutan, serta cabut izinnya;

  7. Tuntaskan pelanggaran HAM dan adili penjahat HAM; termasuk yang duduk di lingkaran kekuasaan; pulihkan hak-hak korban segera!

 

Tips agar acara ini tetap asyik untuk semuanya:

*akan ada security check ketika kamu masuk ke dalam venue untuk memastikan keamanan semua pengunjung.

Slot registrasi online terbatas (max 2000 orang). Kalau kamu belum registrasi online (atau sudah kehabisan slot registrasi online) dan datang ke acara, kamu masih bisa ikut kalau spot masih tersedia dan kamu bersedia menunggu antrian. Antrian untuk yang belum registrasi online dimulai jam 4 sore. Panitia berhak menolak apabila spot di dalam memang sudah tidak lagi tersedia. 

WHEN

October 26, 2019 at 2:00pm - 11:30pm

WHERE

Studio Palem
Jalan Flamboyan No10 RT9/RW1 Duren Tiga Pancoran
Jakarta Selatan 10110
Indonesia
Google map and directions

CONTACT

Amnesty International Indonesia ·

Will you come?

Please check your e-mail for a link to activate your account.

Sign in with Facebook or email.